Matematika: SEGI BANYAK
SEGI BANYAK
A. Pengertian Segi Banyak
Segi banyak adalah sebuah bangun datar tertutup yang seluruh
sisinya dibatasi dengan garis
lurus.
Segi banyak disebut juga poligon.
Segi banyak dapat
dikenali dengan beberapa ciri, di antaranya:
- ·
Memiliki minimal 3 sudut
- ·
Memiliki minimal 3 sisi
- ·
Sisinya dibatasi garis lurus
- ·
Merupakan bangun tertutup
- · Sudutnya sama banyak dengan sisi
Contoh segi banyak/poligi adalah segitiga.
Segitiga merupakan segi banyak karena memenuhi semua
ciri-ciri segi banyak, antara lain :
- Sisinya dibatasi garis lurus
- Merupakan bangun tertutup
- Memiliki sisi sebanyak 3 dan sudut sebanyak 3. Jumlah sisi sama dengan jumlah sudut.
Jika bangun datar
dibatasi dengan kurva atau garis lengkung maka BUKAN SEGI BANYAK.
Jadi cara mudah untuk membedakan segi banyak atau bukan yaitu dengan melihat garis yang menghubungkan bangun datar. JIKA BANGUN DATAR DIBATASI OLEH KURVA ATAU GARIS LENGKUNG MAKA BUKAN SEGI BANYAK.
B. Macam-macam Segi Banyak
Secara umum bangun
segi banyak dibedakan menjadi 2 macam :
1. Segi banyak beraturan
Segi banyak beraturan
adalah sebuah bangun yang semua sisinya
sama panjang dan semua sudutnya juga sama besar.
Contoh bangun segi banyak beraturan antara lain:
- Segitiga sama sisi
- Persegi
- Segi lima beraturan ( PENTAGON )
- Segi enam beraturan ( HEKSAGON)
- Segi tujuh beraturan ( HEPTAGON )
- Segi delapan beraturan ( OKTAGON )
- Segi sembilan beraturan ( NONAGON )
- Segi sepuluh beraturan ( DEKAGON )
- dst
2. Segi banyak tak beraturan
Segi banyak tak
beraturan adalah sebuah bangun yang sisi
sisinya tidak sama panjang atau sudut sudutnya tidak sama besar.
Contoh segi banyak tak beraturan antara lain:
- segitiga sama kaki
- segitiga siku-siku
- segitiga sembarang
- persegi panjang
- layang-layang
- Jajar genjang
- trapesium
- dst
Comments
Post a Comment